Belanja sekarang!

Kabocha adalah labu kuning yang berasal dari Jepang sehingga disebut juga sebagai ‘labu Jepang’. Buah ini kerap dijadikan makanan pendamping ASI (MPASI) dikarenakan memiliki rasa yang manis dan teskturnya lembut. Selain itu, manfaat kabocha bagi perkembangan bayi juga sangat bagus, lho.

Yuk, simak manfaat labu kabocha dan resep MPASI berikut ini!

Manfaat Kabocha untuk MPASI bayi

Melansir SehatQ, ada 6 manfaat buah kabocha untuk kesehatan bayi, yaitu:

1. Meningkatkan kekebalan tubuh

manfaat kabocha

Labu kabocha mengandung nutrisi seperti betakaroten, vitamin A, dan juga vitamin C yang menurut sejumlah penelitian terbukti dapat meningkatkan sistem kekebalan tubuh sehingga bayi bisa terhindar dari infeksi.

2. Menjaga kesehatan mata

manfaat kabocha

Manfaat kabocha selanjutnya adalah untuk menjaga kesehatan mata, terlebih bagi bayi yang sedang dalam masa perkembangan.

Ini karena labu Jepang mengandung vitamin A yang memang baik untuk kesehatan mata. Selain itu, kabocha juga merupakan sumber karoten seperti lutein dan zeaxanthin yang bisa merawat mata tetap sehat dan berfungsi optimal.

3. Menguatkan tulang

manfaat kabocha

Pada buah kabocha juga terkandung mangan. Jenis mineral yang satu ini diklaim dapat membantu menguatkan tulang. Pasalnya, mangan berfungsi untuk mengoptimalkan penyerapan kalsium oleh tubuh.

Kalsium sendiri merupakan mineral yang sangat dibutuhkan oleh tulang agar dapat berkembang dan berfungsi dengan baik.

4. Melancarkan pencernaan

manfaat kabocha

Melancarkan pencernaan juga menjadi manfaat kabocha yang gak kalah penting nih, bunda. Ini karena buah tersebut mengandung serat. Jadi, si kecil bisa terhindar dari berbagai gangguan pencernaan seperti susah BAB.

5. Kaya antioksidan

manfaat kabocha

Kandungan betakaroten pada buah labu Jepang menjadikannya baik untuk melindungi bayi dari serangan radikal bebas yang berbahaya. Ya, betakaroten ternyata merupakan salah satu zat antioksidan, lho!

6. Sumber energi

manfaat kabocha

Manfaat kabocha lainnya adalah sebagai sumber energi. Manfaat yang satu ini dihasilkan oleh potasium yang dimiliki labu Jepang.

Tidak hanya itu, potasium juga berperan dalam mengoptimalkan fungsi otot buah hati kamu.

Resep bubur Kabocha untuk MPASI bayi 6 bulan pertama

cara membuat mpasi

Nah, setelah tahu apa saja manfaat kabocha untuk kesehatan bayi, sekarang saatnya kamu mengolah buah ini untuk menjadi MPASI buat si kecil. Kali ini HappyFresh mau kasih resep bubur kabocha yang enak & sehat. Yuk, cobain!

Bahan-bahan:

Cara membuat bubur kabocha:

  1. Potong kabocha keci-kecil, lalu cuci hingga bersih.
  2. Masukkan kabocha dan ayam giling dalam 2 wadah berbeda, kemudian kuku selama 20 menit agar matang.
  3. Setelah matang, angkat lalu campurkan dengan daging ayam giling. Setelah itu, haluskan.
  4. Tambahkan ASI atau susu formula ke dalam bubur, lalu aduk rata.
  5. Bubur kabocha siap disajikan.

Belanja Buah & Sayur, Diskon 22% di HappyFresh Supermarket!

Mau belanja tapi mager keluar? Tenang, kamu bisa belanja kebutuhan rumah sehari-hari di HappyFresh Supermarket pakai aplikasi HappyFresh! HappyFresh Supermarket siap penuhi segala jenis kebutuhan sehari-hari mulai dari sayur, telur, hingga susu.

Nah, khusus produk buah & sayur, nikmati diskon 22% setiap hari plus gratis ongkir! Belanjaan kamu juga udah bisa dikirim dari jam 6 pagi setiap harinya, lhoSo, buruan belanja di HappyFresh Supermarket, yuk!

Kejar diskonnya!

BACA JUGA: Resep MPASI 6 Bulan: Bubur Kentang & Keju Anti Ribet!

resep mpasi 6 bulan


Referensi: