Install Sekarang!

Pernah berfikir untuk mencoba resep ayam jamur teriyaki? Olahan ayam yang satu ini memiliki banyak penggemar lho, terutama di negeri asalnya yaitu Jepang. Perpaduan ayam filet dan jamur yang lembut di campur dengan bumbu teriyaki manis gurih. Hmm, kenikmatannya menggoyang lidah.

Ternyata memasak ayam jamur teriyaki itu mudah! Makanan ini juga tidak membutuhkan bahan-bahan yang sulit di cari. Kamu bisa menggunakan filet ayam bagian dada ataupun paha ayam dan saos teriyaki sebagai bahan dasar. Penasaran gimana cara buatnya? Langsung lihat saja yuk resep mudahnya di bawah sini!

 

Bahan-bahan Ayam Jamur Teriyaki:

  • 1/2 ekor ayam kampung muda/ayam boiler potong kecil2
  • 5 buah jamur tiram potong2
  • 1 buah cabe merah iris tipis
  • 1/4 buah paprika dipotong kotak bisa ditiadakan
  • 1/2 batang daun pre dipotong2

Bumbu:

  • 1/2 butir bawang bombong diiris
  • 2 butir bawang merah iris tipis
  • 2 butir bawang bombay iris tipis
  • sedikit jahe digeprak
  • 1 sdm saus teriyaki
  • 1 sdm kecap manis
  • 1 sdt kecap asin
  • air secukupnya
  • garam, gula, merica secukupnya

 

 

Cara Memasak:

  1. tumis bumbu iris hingga harum, masukkan ayam aduk hingga berubah warna.
  2. masukkan kecap manis, saus, kecap asin, air, garam, gula dan merica, aduk hingga rata.
  3. biarkan ayam hingga empuk, lalu masukkan paprika, cabe merah, jamur dan bawang pre.
  4. aduk hingga tercampur rata.
  5. bila bumbu sudah tercampur rata, angkat. Sajikan

Tips:

  • Memilih daging ayam bagian paha akan membutuhkan waktu memasak lebih lama.
  • Daging paha akan membutuhkan air sebanyak 300 – 350 ml.

Bagaimana sudah siap untuk mencoba resep ayam jamur teriyaki di atas?

daging ayam

Ingin segera masak, tapi nggak ada waktu untuk belanja? Nggak masalah! sekarang, kamu dapat dengan mudah membeli bahan makanan dan grocery lainnya melalui HappyFresh. Dengan app ini, kamu nggak perlu lagi macet-macetan di jalan menuju supermarket terdekat atau mengantri panjang menuju kasir.

Selain mudah, kamu juga dapat menentukan waktu pengirimannya loh! Pilih slot pengantaran sesuai dengan waktu yang nyaman untukmu sehingga kamu nggak perlu takut pesanan kamu datang saat kamu tidak ada di rumah. Maka dari itu, grocery akan kamu terima dan nggak akan bentor dengan jadwalmu yang super sibuk, deh. Yuk download Applikasinya sekarang juga